Kamis, 11 Desember 2008

Kontingen Garuda XXIIIB/Unifil kembali ke Indonesia setelah bertugas lebih dari setahun.

Pemulangan pasukan sejumlah 850 personel dan 11 orang staf ini dilaksanakan secara dua tahap, yaitu tahap pertama pada 19 dan 21 November dan tahap kedua pada 3 dan 5 Desember 2008 yang dipimpin oleh Komandan Satgas Letkol Inf AM Putranto.

Pada Rabu (10/12) Panglima TNI Jenderal Djoko Santoso resmi menonaktifkan pasukan tersebut.
"Tidak ada yang lebih membahagiakan dan membanggakan bagi setiap panglima atau komandan, kecuali ketika menyambut dan menerima kembali pasukan dan prajuritnya dari medan tugas atau operasi," kata Panglima dalam amanatnya di depan pasukan di Cilangkap, Jakarta, Rabu.

Penugasan pasukan tersebut, menurut Panglima, merupakan implementasi dari Resolusi Dewan Keamanan PBB Nomor 1701/2006 tertanggal 11 Agustus 2006. Selain itu, pengiriman pasukan perdamaian tersebut juga merupakan komitmen dan keikutsertaan dalam menjaga ketertiban dunia sesuai amanat konstitusi.

Dalam amanat tersebut, Panglima juga menitipkan pesan kepada pasukan untuk tetap bertawakal kepada Tuhan Yang Maha Esa. Mereka juga diminta untuk memperteguh kepribadian, jati diri dan identitas.

Pasukan juga diperintahkan untuk berkonsolidasi serta menyelesaikan proses administratif serta inventarisasi sarana dan prasarana, termasuk material, personal dan persenjataan.

"Laksanakan evaluasi tentang pelaksanaan tugas itu dan dilaporkan hal-hal mana yang menjadi penghambat dalam pelaksaan tugas itu. Kita jadikan bahan pertimbangan dalam menyiapkan dan menyupervisi dan mengeksistensi pelaksanaan tugas hingga pelaksanaan lebih baik lagi," imbuhnya.(sumber)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Antara (13) Anti Teror (20) Asia (27) Berita (48) Eropa (5) Feature (10) Indonesia (55) Industri Pertahanan (47) Intelijen (9) Kerja Sama (91) Konflik (42) Latihan Perang (48) Luar Negeri (43) Militer (101) Pameran Teknologi (30) PBB (44) Perang (4) Pertahanan (155) Polisi (5) Politik (62) Serah Terima Jabatan (1) Teknologi (91) Timur Tengah (6) TNI (105) TNI-AD (46) TNI-AL (140) TNI-AU (83) tnial (3) Today's Pic (7) US Army (2) War (2)
Diberdayakan oleh Blogger.
Defender Magazine