Pakistan mengatakan Cina telah setuju untuk membantu negara itu membangun dua pembangkit listrik tenaga nuklir sebagai langkah jangka panjang untuk mengakhiri kekurangan listrik di negara itu.
Menteri Luar Negeri Shah Mahmood Qureshi hari Sabtu mengumumkan kesepakatan itu setelah Presiden Asif Ali Zardari kembali dari kunjungan empat hari ke Cina. Qureshi mengatakan kunjungan itu memberi hasil "sangat signifikan."
Pakistan, yang telah memiliki satu pembangkit tenaga listrik buatan Cina dan satu lainnya dalam proses pembangunan, akan mendapat tambahan 680 megawatt energi dari dua pembangkit tambahan, katanya tanpa memberikan rincian lebih lanjut.
"Pemerintah yang telah memiliki rencana keamanan energi, mempertimbangkan peningkatan daya nuklir dari 425 megawatt menjadi 8.800 megawatt tahun 2030 untuk memenuhi kebutuhan energi yang terus berkembang."
Cina adalah salah satu sekutu paling dekat Islamabad serta pemasok senjata terbesar Pakistan.
Program senjata nuklir Pakistan telah menjadi sorotan sejak pengakuan Abdul Qadeer Khan, bapak program nuklir Pakistan, tahun 2004 bahwa dia menjual rahasia terkait atom ke Iran, Libya dan Korea Utara.
Khan telah diampuni oleh Presiden Pervez Musharraf tahun 2004, namun harus berdiam di vilanya di Islamabad yang dijaga ketat oleh pasukan dan agen intelijen.
Pakistan telah menolak permintaan internasional untuk akses ke Khan.
Minggu, 19 Oktober 2008
Cina Bangun Dua Pembangkit Nuklir Pakistan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
SUNGAI RAYA - KSAU Marsekal TNI Imam Sufaat mengatakan, empat pesawat tanpa awak segera ditempatkan di Pangkalan TNI AU Lanud Supadio pada ...
-
JAKARTA - Menjelang peleburan Detasemen Khusus Antiteror 88 pada Oktober 2010 nanti, Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri meminta tiap p...
-
MAKASSAR - Sebanyak tiga pesawat jet tempur Sukhoi seri SU-30MK2 resmi diserahkan Pemerintah Rusia kepada Pemerintah Indonesia, untuk meleng...
-
BALIKPAPAN - TNI AL menambah kekuatan untuk menjaga perbatasan Indonesia-Malaysia di Blok Ambalat. Senin (22/6), TNI AL bakal mengirimkan KR...
-
Program pengadaan pesawat MRCA (Multi-Role Combat Aircraft) RMAF Malaysia tengah memasuki tahap tender akhir, salah satu kandidat pesaw...
-
JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Djoko Santoso mengatakan, pihaknya akan segera mengoperasikan Pos TNI Angkatan Laut (Posal) di Pulau Nipah, ...
-
JAKARTA - Departemen Keuangan (Depkeu) dan DPR telah menyetujui penambahan anggaran operasional Tentara Republik Indonesia (TNI) sebesar Rp ...
-
Detik news Jakarta - Pesawat berjenis KT-1B berjuluk Woong Bee mengalami kecelakaan di Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Bali. TNI AU menggunaka...


Tidak ada komentar:
Posting Komentar