PUSPEN TNI (21/11) - Pengunjung pameran Indo Defence dan Indo Aerospace selain bisa menyaksikan berbagai karya teknologi pertahanan dari luar negeri, juga bisa menyaksikan karya kreativitas dari putra bangsa Indonesia. Mobil panser Anoa Tipe APC buatan PT PINDAD ikut ambil bagian dalam pameran Indo Defence dan Indo Aerospace 2008 yang di gelar di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta mulai tanggal 19 s.d 22 Nopember 2008.
Panser Anoa adalah kendaraan jenis tempur yang memiliki beberapa keunggulan dalam menjelajah medan tempur dibandingkan dengan panser-panser sebelumnya. Panser Anoa Tipe APC memiliki spesifikasi teknik antara lain Dimensi (P x L x T (mm) : 6000 x 2500 x 2500, Berat (GVW/GCW) (Ton) : 11 / 14, Power to Weight Ratio : 22,85 HP/Ton, Kecepatan (Km/Jam) : 90, Radius Putar (m); 10, Daya Tanjak ; 60% (31*), Kemampuan Mengarung (m): 1; Loncat Parit (m): 0,75, , Kemiringan : 30% (17*), Jarak Tempuh (Km): 600.
Panser Anoa Tipe APC yang saat ini sedang ikut pameran di Indo Defence 2008 dilengkapi dengan mesin Renault Diesel Inlene 6 Cylinder 320 Hp Turbo Charger Intercooler. Transmisi: Automatic ZF 6HP502, 6 forward/1 reverse. Body Hull: Monocoque, Baja Tahan Peluru #8 mm dan #10 mm, Kaca Tahan Peluru # 38 mm. Suspensi : Independent Modular dengan Torsion Bar. Paner Anoa juga dilengkapi dengan persenjataan : 7,62 mm, 12,7 mm (Infantri, AGL 40 40 mm (Kavaleri). Disamping itu juga diperlengkapi dengan alat komunikasi : Intercom set + VHF/FM (Anti Jamming + Hopping), GPS.
Sudah dua hari ini panser Anoa unjuk kebolehan di hadapan para pengunjung pameran Indo Defence dan Indo Aerospace 2008. Dengan mempraktekkan berbagai keunggulannya mobil panser ini menjadi perhatian tersendiri bagi para pengunjung pameran di arena Outdoor yang terletak berdekatan dengan lokasi pameran Litbang Angkatan. Dalam atraksi uji cobanya mobil ini mampu menanjak dengan kecepatan tinggi dan sedang serta mampu melintasi rintangan bebatuan setinggi kurang lebih 0,75 m, dan mampu melintasi loncat parit yang cukup terjal. Yang juga menarik bagi para pengunjung adalah diperbolehkannya untuk ikut mencoba kendaraan tersebut berputar-putar di sekitar arena pameran.
Jumat, 21 November 2008
PANSER ANOA TIPE APC UNJUK KEBOLEHAN DI PAMERAN INDO DEFENCE 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
SUNGAI RAYA - KSAU Marsekal TNI Imam Sufaat mengatakan, empat pesawat tanpa awak segera ditempatkan di Pangkalan TNI AU Lanud Supadio pada ...
-
JAKARTA - Menjelang peleburan Detasemen Khusus Antiteror 88 pada Oktober 2010 nanti, Kapolri Jenderal Bambang Hendarso Danuri meminta tiap p...
-
MAKASSAR - Sebanyak tiga pesawat jet tempur Sukhoi seri SU-30MK2 resmi diserahkan Pemerintah Rusia kepada Pemerintah Indonesia, untuk meleng...
-
BALIKPAPAN - TNI AL menambah kekuatan untuk menjaga perbatasan Indonesia-Malaysia di Blok Ambalat. Senin (22/6), TNI AL bakal mengirimkan KR...
-
Program pengadaan pesawat MRCA (Multi-Role Combat Aircraft) RMAF Malaysia tengah memasuki tahap tender akhir, salah satu kandidat pesaw...
-
JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Djoko Santoso mengatakan, pihaknya akan segera mengoperasikan Pos TNI Angkatan Laut (Posal) di Pulau Nipah, ...
-
JAKARTA - Departemen Keuangan (Depkeu) dan DPR telah menyetujui penambahan anggaran operasional Tentara Republik Indonesia (TNI) sebesar Rp ...
-
Detik news Jakarta - Pesawat berjenis KT-1B berjuluk Woong Bee mengalami kecelakaan di Bandara Ngurah Rai, Denpasar, Bali. TNI AU menggunaka...


Tidak ada komentar:
Posting Komentar